QAYYUMNEWS.ID, Manado – Perkuat sinergitas Antar Aparat Penegak Hukum (APH) Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Utara, Haris Sukamto bersama para Kepala Divisi laksanakan tatap muka dengan Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Utara.
Bertempat di ruang kerja Kapolda rombongan Kanwil Kemenkumham Sulut diterima langsung oleh Kapolda Sulut, Irjen Mulyatno, Senin (4/4/2022).
Pada audiensi ini Kakanwil Kemenkumham Haris Sukamto menyampaikan permohonan bantuan serta dukungan dari jajaran Polda Sulut dalam pelaksanaan tugas dan fungsi Kanwil Kemenkumham di Sulawesi Utara.
Yakni diantaranya dibidang Pemasyarakatan khusunya dalam bidang penanggulangan peredaran narkoba; untuk bidang keimigrasian terkait WNA; dibidang pelayanan hukum dan HAM terkait Yankomas dan penyelenggara Desa Sadar Hukum; serta dibidang SDM Kanwil Kemenkumham Sulut siap jalin kerja sama untuk menyelenggarakan Pendidikan Kesamaptaan.
“Kami mohon dukungan dari jajaran Polda Sulut dalam penyelenggaraan tugas dan fungsi Kanwil Kemenkumham di Sulawesi Utara,” ungkap Haris Sukamto.
“Kami siap membantu sesuai tupoksi Kami, Kita sama-sama bekerja sama, Sama-sama mengabdi pada masyarakat, bangsa dan negara” timbal Irjen Mulyatno. (*/rls)