QAYYUMNEWS.ID, Batusangkar- Bupati Tanah Datar diwakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Abdul Hakim, SH membuka secara resmi Alek Pacu Jawi di Sawah Patai, Jorong Guguak Baruah, Nagari Padang Laweh Kecamatan Sungai Tarab, Tanah Datar, Sabtu (3/5/2023).
Dikatakan, alek pacu jawi merupakan tradisi yang harus dipertahankan dan pemerintah daerah sangat bangga dengan ramainya pengunjung baik wisatawan lokal maupun mancanegara.
Diakhir sambutan agar panitia dan wali nagari melaporkan perputaran uang yang beredar dari kegiatan ini sebagai dampak bagi pertumbuhan ekonomi selama kegiatan berlangsung serta ucapan terima kasih kepada panitia dan masyarakat Nagari Padang Laweh.
Ketua Panitia, Romi Dt. Rajo Mangkuto, dalam sambutannya menyampaikan bahwa Alek Pacu Jawi akan dilaksanakan selama 5 minggu, dimulai pembukaan hari ini 3 Juni, selanjutnya tanggal 10, 17 dan 24 Juni serta ditutup tanggal 5 Juli 2023 mendatang.
“Harapan kepada Pemda untuk membangun tali banda sehingga sawah yg selama ini tadah hujan dapat difungsikan dengan baik,” ujarnya.
Sementara Ketua Porwi Tanah Datar A. Dt. Andomo menyampaikan ucapan terima kasih kepada panitia, pemerintah dan masyarakat nagari yang telah bekerja dengan baik.
“Seharusnya sesuai jadwal, pelaksana alek saat ini adalah Nagari Pariangan namun karena belum musim panen makanya diselenggarakan di Nagari Padang Laweh,” ungkapnya.
Hadir pada pembukaan Alek Pacu Jawi Padang Laweh Camat Sungai Tarab AH. Miza Aziz, S.Sos bersama Forkopimca, Dinas Parpora, LKAAM Kecamatan, Wali Nagari se Kecamatan Sungai Tarab, Ketua BPRN dan Ketua KAN, perantau serta masyarakat Nagari Padang Laweh pada umumnya. (*/iin)